Sebentar lagi akan memasuki hari libur panjang ya karena sekolahan sudah melakukan UAS yang berakhir minggu-minggu ini .
Kamu punya rencana liburan ke mana ya ? , Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan info-info yang berkaitan dengan destinasi wisata yang menarik untuk di kunjungi . Yaitu Tempat wisata di Bandung yang meliputi wisata alam , seni dan budaya .
Sekilas kota Bandung
Merupakan kota metropolitan terbesar ke-3 di Indonesia setelah Surabaya , selain di lihat dari sisi aspek pariwisatanya , kota Bandung juga syarat dengan sejarah peradabannya khususnya di paparan parahyangan ini .
Beberapa tempat wisata di Bandung ini bisa menjadi referensi bagi anda yang hendak liburan bersama keluarga .
1. Trans Studio Bandung
Adalah arena liburan keluarga yang terkenal , ditopang oleh 21 wahana yang tersedia di dalamnya , biaya masuk ke wahana ini sekitar Rp.270 ribu saja dengan fasilitas terbaik . Untuk mengetahui lebih jelasnya silakan anda mengunjungi halaman web resminya di transstudiobandung.com .
2. Saung Angklung mang Udjo
Buat anda yang pecinta banget sama kesenian musik daerah jawa barat maka tidak ada salahnya mencoba mengunjungi saung angklung ini , di sana anda dapat melihat atraksi pagelaran tarian sunda ,alat musik sunda , belajar memaikan , membuat dan sekaligus membeli angklung dengan harga bervariasi .
Sesuai namanya , pendopo ini didirikan oleh seniman asli orang sunda yaitu Mang Udjo dan Uum Sumiati Udjo istrinya pada 1967 , walaupun sudah tiada tapi tetap menjadi rujukan wisatawan lokal maupun manca negara pecinta kesenian daerah .
Selengkapnya di artikel ini
3. Kampung Kreatif Pojok Dago
Nuansa seni budaya di kampung ini akan anda rasakan ketika ke sana , apa saja yang unik dari kampung ini ? Ya sebenarnya sejak zaman dahulu tempat ini merupakan pusat perkumpulan seniman dari berbagai latar di bandung , seiring perkembangannya kemudia dijadikan sebagai wadah kreatifitas warga sekitar .
Dibuktikan oleh mural di setiap dinding rumah yang indah dan umumnya bercorak abstrak . Mural-mural ini adalah hasil kreatifitas anak hingga dewasa mencurahkan imajinasi menggambar , tidak di larang dan ada unsur kebebasan pada seni budaya .
Bukan hanya sebatas karya seni menggambar saja , di kampung ini juga banyak pertunjukan tari jaipong , wayang golek , reog dan alat-alat musik daerah seperti goong , kacapi suling , angklung dan lainnya.
Sesuai namanya , kampung kreatif ini berada di pusat kota tepatnya di dago pojok.
4. Taman Jomblo
Buat para jomblo wajib banget ke sini ya karena taman ini adalah tempat nongkrong para jomblo .
Walau terbilang pendatang baru yaitu pada 2014 silam oleh wali kota Bandung yaitu Ridwan Kamil , namun kesigapan masyarakat sekitar menjadikan tempat ini favorit bagi kalangan anak muda .
Hal yang unik adalah tersedianya kursi berbentuk kubus berwarna dan hanya mampu menampung satu orang saja , walaupun ada beberapa kursi panjang yang bisa digunakan secara kelompok .
Kalau ke sini anda akan kelihatan seorang jomblonya ya , tapi jangan khawatir taman ini bukan untuk menyudutkan ya tapi lebih kepada keunikannya yang tidak ditemukan di daerah lain , dibelakang taman ini juga disediakan tempat skate board yang lumayan luas .
Taman yang awalnya kotor dan garung , berkat kontribusi Ridwan Kamil sskarang lebih tertata rapi dan bersih. Mau mencobanya ? Langsung saja ke Jalan Pasupati ya…. Selengkapnya
5. Kampung Daun
Hidup di perkotaan akan sangat berkesan jika ke daerah pedesaan yang syarat dengan udara dan pemandangannya , namun beda halnya dengan kampung daun yang memberikan kesan pedesaan dibuktikan oleh desain interior dan eksterior bangunan , makanan dan nuansa pedesaan .Ini merupakan salah satu tempat kuliner favorit di Bandung .